Berita

//

Wako Buka Rakorbidkes Tingkat Provinsi Sumsel

2023-07-23 01:59:31 Admin Web Portal


LUBUKLINGGAU-Dinas Kesehatan Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) menggelar rapat koordinasi (Rakor) Bidang Kesehatan (Rakorbidkes) tingkat Provinsi Sumsel di Kota Lubuklinggau. Kegiatan tersebut dibuka langsung oleh Wali Kota Lubuklinggau, H SN Prana Putra Sohe, Jumat (21/7/2023).



Kepala Dinkes Provinsi Sumsel, H Trisna Warman,  dalam laporannya mengatakan bahwa kegiatan ini diikuti 158 peserta dari Dinas Kesehatan 17 kabupaten/kota se-Sumsel.



“Tujuan rakor adalah untuk meningkatkan koordinasi dalam pencapaian target kinerja bidang kesehatan serta penyusunan rancangan anggaran tahun 2024-2026,” ungkapnya.



Ia juga menyampaikan ucapan terima kasihnya kepada Pemerintah Kota (Pemkot) Lubuklinggau yang telah memfasilitasi pelaksanaan kegiatan rakor tersebut.



Sementara, Wali Kota Lubuklinggau, H SN Prana Putra Sohe mengatakan tentang bidang kesehatan ini,  sangat dibutuhkan rumah sakit daerah yang berkualitas dan disupport dengan baik sehingga fasilitas dan tenaga kesehatan yang ada bekerja dengan profesional dan baik. 



“Ini tantangan kita. Kita harus tetap berusaha bagaimana niat dan semangat untuk memberikan pelayanan terbaik untuk masyarakat,” tandasnya. 



Wako berharap, dengan dilaksanakan Rakorbidkes ini dapat menghasilkan upaya terbaik untuk pelayanan kesehatan khususnya di wilayah masing-masing nantinya.(*/Aaf)





Berita terkait:


RS Siloam Silampari di Resmikan Gubernur dan CEO Lippo Group

Riki Junaidi Apel dan Cek Pelayanan RS Siti Aisyah

Berantas Wabah Nyamuk DBD, Pemkot Laksanakan PSN

Sekda Harapkan UHC 95 Persen di Lubuklinggau

Sekda Hadiri Senam Kolosal HUT BPJS ke 50 Kota Lubuklinggau

Riki Junaidi : Ortu Jangan Khawatir Dengan Imunisasi Anak

Sekda : Dengan Akreditasi, Diharapkan Puskesmas Tingkatkan Pelayanan dan Keselamatan Pasien

Evaluasi Hasil Pelaksanaan Imunisas Campak Rubella (MR)

13 Gedung Diresmikan, Wako Harapkan RSSA Terus Termotivasi Berikan Pelayanan Lebih Baik

Lubuklinggau Siap Jadi Kota Sehat


Kategori Berita


Government Public Relation



Pengunjung


  • Hari Ini 32967
  • Kemarin 17086
  • Minggu ini 81004
  • Bulan Ini 170664
  • Total 1978289

Polling


Berapa kali anda mengunjungi webiste ini?